Di Jeumpa, TNI Polri Kompak Kawal Penyaluran BLT DD Agar Transparan
Cari Berita

Advertisement

Di Jeumpa, TNI Polri Kompak Kawal Penyaluran BLT DD Agar Transparan

Heri Purwanto
Minggu, 30 Oktober 2022


Abdya- Dalam upaya mendukung aparat pemerintah desa dalam transparansi pengelolaan Anggaran Dana Desa (ADD), Babinsa Koramil 03/Jeumpa Kodim 0110/Abdya Koptu Mujiono bersama Bhabinkamtibmas Bripka Hendri mendampingi penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa di kawasan Jeumpa Barat, Minggu (30/10/2022). 


BLT periode Oktober ini diserahkan langsung oleh Kades setempat, Taufik kepada 75 warga penerima manfaat dengan jumlah masing-masing Rp. 300 ribu. 


"Alhamdulillah hari ini amanah pemerintah, yaitu BLT DD telah selesai kami salurkan secara terbuka dan transparan. Kami beserta perangkat desa lainnya mengucapkan terimakasih kepada pak Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah membantu kami mulai dari pendataan, pendistribusian dan pengawasan," kata Kades. 


Sementara itu, terpisah Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Pelaksana harian Danramil Jeumpa Peltu Arif Lizar menyebutkan keterlibatan pihaknya dalam penyaluran BLT bertujuan untuk memastikan penerima bantalan sosial pemerintah tepat sasaran. 


Penerima BLT harus memenuhi syarat sesuai dengan yang diterapkan pemerintah, seperti warga tidak mampu (miskin), kaum dhuafa, sakit menahun, dan tidak pernah terdata di bantuan sosial lainnya.


"Dari awal pendataan kita hadir, untuk memastikan tidak ada penyelewengan BLT DD. Begitu juga dengan bantalan sosial lainnya, kita pilah secara selektif agar tidak terjadi penerima ganda," jelasnya. 


Danramil berharap bantalan sosial yang dikucurkan pemerintah ini dapat membantu ekonomi masyarakat sehingga bisa mengungkit geliat ekonomi di wilayah setempat.