Hasil panen, Babinsa Sambangi Penjemur Buah Pinang
Cari Berita

Advertisement

Hasil panen, Babinsa Sambangi Penjemur Buah Pinang

Ravi Sagala
Rabu, 21 Desember 2022



Abdya - Berperan aktif sebagai pendamping aparat kewilayahan yakni seorang Babinsa, tidak sedikit masyarakat merasakan kehadirannya.


Pasalnya, Babinsa Koramil 03/Jeumpa Kodim 0110/Abdya Kopka Defi Mulyadi ini kerap sekali membantu masyarakat diwilayah binaannya, seperti halnya yang dirasakan oleh Bapak Zainal (pengepul buah pinang).


"Kerjasama antara Babinsa dengan warga itu sangat penting, karna sudah menjadi tugas dan tanggungjawab kami mendampingi masyarakat." Ucap Babinsa di Desa Ikhu Lhung Kecamatan Jeumpa, Rabu (21/12/2022).


Selanjutnya ditempat terpisah, Plh Danramil 03/Jeumpa Peltu Arief Lizar mengatakan, pendampingan kepada masyarakat ini adalah program kerja Babinsa dalam mensukseskan program ketahanan pangan selain menjalin hubungan silaturahmi yang baik.


Bukan hanya itu saja, disela percakapan Babinsa juga berbagi pengalaman kepada Bapak Zainal, bagaimana cara pengolahan yang baik agar nilai jual dari buah pinang kering miliknya meningkat.


"Kegiatan ini harus terus dilanjutkan, agar hubungan masyarakat dengan TNI tetap terjalin dengan baik." Tutup Babinsa.