Dampingi Penyaluran BLT, Babinsa Babahrot Minta KPM Utamakan Kebutuhan Pokok
Cari Berita

Advertisement

Dampingi Penyaluran BLT, Babinsa Babahrot Minta KPM Utamakan Kebutuhan Pokok

Heri Purwanto
Jumat, 05 Mei 2023


Abdya - Babinsa Koramil 07/Babahrot Kodim 0110/Abdya Serka Novriyandi melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada 27 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang ada di wilayah binaan. 


Diketahui penyaluran BLT kali terhitung untuk periode Mei ini diberikan langsung oleh Kepala Desa Rukun Damai M Amin di aula kantor Desa setempat, Jumat (5/5/2023). 


Serka Novriyandi mengatakan pendampingan yang dilakukan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman sekaligus untuk memastikan bantuan yang digulirkan transparan dan tepat sasaran.


Ia menyebut bantuan langsung tunai ini salurkan kepada warga yang benar-benar tidak mampu, dhuafa, dan keluarga rentan lainnya. 


"Alhamdulillah BLT telah selesai disalurkan kepada 27 KPM. Bantuan uang tunai yang diterima masing-masing sebesar Rp. 300 ribu," jelasnya. 


Sertu Masriadi berharap kepada para KPM, agar bisa memanfaatkan bantuan uang tersebut dengan sebaik-baiknya dalam memenuhi kebutuhan pokok harian.