Abdya- Ratusan personel gabungan dari Kodim 0110/Abdya, Denpom Blangpidie, Pos Lanal Simeulue, Kipan D Yonif RK 115/ML dan Kepolisian melaksanakan olahraga bersama di lapangan Mapolres Abdya, Desa Keude Paya Kecamatan Blangpidie, Selasa (2/5/2023).
Acara yang dikemas dengan tajuk halal bihalal tersebut dipimpin langsung Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi dan Kapolres Abdya AKBP Dhani Cara Nugraha.
Dalam sambutannya Dandim mengapresiasi pihak Kepolisian karena telah memfasilitasi acara gabungan tersebut.
Dandim mengatakan, meski nihil terjadi gesekan, soliditas TNI Polri di Abdya harus tetap dijaga. Upaya itu salah satunya dengan rutin menggelar kegiatan bersama melalui wadah olahraga dan aksi sosial lainnya.
Dandim menyebut kasus gesekan TNI Polri yang terjadi di luar wilayah selama ini diakibatkan oleh dua faktor yaitu Egoisme Sektoral dan Hoax.
"Pemicunya adalah dua faktor ini. Oleh karena itu kepada semua jajaran yang ada di hadapan saya, saya minta tanamkanlah selalu sikap saling menghormati dan menghargai. Bila ada masalah atau kesalah fahaman segera laporkan pada pimpinan. Percayalah kami sebagai pimpinan di sini akan cepat mengkoordinasikannnya, sehingga gap tidak akan terjadi," terang Dandim.
Senada dengan itu, Kapolres Abdya AKBP Dhani Catra Nugraha, SH., SIK., MH membenarkan dirinya bersama Dandim Abdya berkomitmen untuk selalu menjaga soliditas dan sinergitas TNI Polri.
"Saya bersama pak Dandim intens berkomunikasi, mendiskusikan berbagai hal. Dan itu hampir setiap hari kami lakukan. Karena kami menyadari, walaupun berbeda rumah sejatinya kita ini bersaudara dan tidak bisa dipisahkan," ujar Kapolres.
Pantauan, usai memimpin apel pagi gabungan, Dandim dan Kapolres beserta para Komandan/Kepala Satuan mengomandoi gerak jalan santai menuju jalan lingkar perkantoran Pemkab Abdya dan kembali finish di Mapolres.
Sekembalinya, para aparat negara ini melanjutkan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88, Maumere dan Kaka Endah. Acara tersebut diantusias oleh seluruh anggota TNI Polri setempat, mulai dari apel gabungan hingga penghujung acara ramah tamah makan bersama.