Abdya- Dalam rangka menyambut hari raya qurban yang jatuh pada Kamis (29/6) depan, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) bersama sinergi terkait mulai gencar memberantas penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada ternak.
Kegiatan pengecekan PMK pada ternak kambing dan sapi ini didampingi langsung aparat Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat.
Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Inf Azwani mengatakan, pendampingan pemeriksaan PMK dilakukan oleh jajaran Babinsa tersebar di 152 desa dalam 9 Kecamatan.
Pemeriksaan PMK telah mulai dilakukan sejak Kamis (22/6) di bawah koordinasi Dinas Peternakan.
"Dari kandang ke kandang kita dampingi. Kita pastikan hewan ternak yang akan dipotong untuk qurban aman dan sehat dari PMK," ujar Pasiter di Blangpidie, Minggu (25/6/2023).
Pasiter menyebutkan pihaknya bersama Muspika juga menghimbau kepada para pemilik ternak qurban dan penjual daging meugang agar bisa mengantongi legalitas KIR kesehatan ternak saat pemotongan/penjualan daging.
"Ini dimaksudkan guna menjamin daging qurban aman dan sehat untuk dikonsumsi," katanya.